Monday, June 8, 2009

electric car (pininfarina)



Mobil ini adalah mobil listrik yang didisain oleh perusahaan desain mobil Pininfarina (Italia) dan perusahaan mobil Bolloré (Perancis).

B0 atau disebut juga Bluecar menggunakan baterai (LMP Battery) yang bisa diisi ulang dengan 2 cara yaitu melalui aliran listrik biasa atau dari panel surya yang terletak di bagian atapnya. B0 dapat berjalan sejauh 250 km dengan sekali isi ulang sedangkan untuk kecepatannya bisa mencapai 130 km/ jam, serta 0-100 km/ jam dalam waktu 6,3 detik.

Bila anda sedang tidak punya waktu lama untuk isi ulang, dengan meluangkan waktu selama beberapa menit saja, B0 sudah bisa dijalankan sejauh 30 km. Mobil B0 rencananya akan mulai antara tahun 2011 dan 2017 dengan perkiraan jumlah produksi sekitar 60.000 unit di tahun 2015.

Bluecar memiliki panjang 3,65 meter (atau sekitar 12 kaki), lebar 1,72 meter (sekitar 5,6 kaki), dan tinggi 1,6 meter (5,25 kaki).

Mobil ini rencananya hanya akan dipasarakan di enam negara terlebih dahulu, seperti Prancis, Italia, Jerman, Inggris, Spanyol, dan Swiss. Mobil ini juga akan dijual di Amerika Serikat (AS) tapi tidak dalam waktu dekat namun dalam beberapa tahun mendatang.

Mobil ini pun juga sudah bisa dipesan oleh masyarakat di negara-negara tersebut. Konsumen tinggal membayar uang muka 300 poundsterling atau sekitar Rp 5,4 juta tiap bulannya selama satu tahun maka pemesan pertama akan memiliki mobil ini dalam waktu 12 bulan mendatang.

0 komentar:

Post a Comment